16/04/10

Tahukah Kamu : Keajaiban Di Tubuh Kita


-->
Rupanya banyak keajaiban terjadi di dalam tubuh kita. Coba bayangkan, untuk melakukan satu gerakan saja, tangan kita perlu puluhan tulang, sendi dan otot yang saling bekerja sama. Belum lagi jantung yang kerjanya terus menerus memompa darah.

300 TULANG
Waktu kita dilahirkan, di dalam tubuh kita terdapat sekitar 300 buah tulang. Namun setelah dewasa tulang kita tinggal 206 buah saja.

TULANG PAHA TERPANJANG
Tulang paha memeng yang terpanjang dan terkuat dari semua tulang dalam tubuh kita. Hmm…coba bayangkan! Semua tulang kita ini bertugas menanggung beban tubuh kita. Sekarang dimanakan letak tulang terkecil? Rupanya tulang terimut kita ada di dalam telinga.

KERJA SAMA TULANG, SENDI DAN OTOT
Tahukah kamu kalau dalam kepala kita terdapat 22 buah tulang? Dan yang tak kalah menakjubkan, dalam tangan kita terdapat 27 buah tulang, 22 sendi, dan 29 buah otot! Semua tulang, sendi, dan otot itu bekerja sama setiap kali tangan kita melakukan gerakan.

600 JUTA KALI
Pernahkah kamu menghitung berapa kali dalam sehari kita menarik napas? Menurut hasil penelitian, manusia berusia 60 tahun telah menarik napas sebanyak lebih dari 600 juta kali. Wow! Dan dalam setiap 10 detik, ada 1 liter oksigen yang hilir mudik di dalam tubuh kita.

300 JUTA KANTUNG UDARA
Dalam paru-paru tubuh manusia terdapat sekitar 300 juta kantung udara yang akan diserap oleh darah.

KULIT TERBESAR
Ternyata bagian tubuh kita yang paling luas adalah kulit. Lo?! Soalnya kulit menutupi seluruh tubuh kita. Setiap 50 hari kulit-kulit itu akan mengelupas dan langsung digantikan oleh kulit yang baru.

KECIL TAPI RAKUS
Meskipun otak beratnya hanya 3% dari seluruh tubuh kita, tetapi otak membutuhkan 20% oksigen yang kita hisap, 20% kalori dari makanan yang kita makan, dan 15% darah yang ada ditubuh kita. Mungkin ini juga penyebab orang pintar biasanya tubuhnya kecil-kecil ya..hehe, soalnya nutrisinya kebanyakan di serap oleh otak sih.

KERJANYA MEMOMPA
Inilah bagian tubuh yang paling menakjubkan. Apakah itu? Jawabannya jantung. Ia selalu memompa darah dalam tubuh kita tanpa henti. Setiap detik ia bekerja terus, bahkan saat kita tidur. Semua darah itu dipompanya agar beredar membawa udara dan makanan keseluruh bagian tubuh kita. Darah yang dipompa oleh jantung kita sekitar 30 liter per menit.

MILYARAN BAKTERI
Hiii…..!! ternyata setiap hari terdapat 100 milyar bakteri yang berkembang didalam mulut kita. Antara lain mereka tumbuh dan berkembang disela-sela gigi. Oleh karena itu kamu harus rajin menggosok gigi. Karena bakteri itu akan berkembang setiap saat.

(Majalah Bobo, 24/01/02)

Eitsss JANGAN BERANJAK DULU ^__^: Sebagai rasa terima kasih dari admin, karena kamu telah mampir ke blog ini. Silahkan buka kejutan dari admin Disini

Tidak ada komentar:

Komentar Kamu :

Comment Box is loading comments...