25/09/09

LINDUNGI REMAJA DARI KEHAMILAN YANG TIDAK DIINGINKAN, INFEKSI MENULAR SEKSUAL DAN HIV/AIDS

TAHUKAH KITA BAHWA?
- 15 juta remaja usia 15 – 19 tahun melahirkan setiap tahunnya.

- Remaja Indonesia usia 10 – 24 tahun sudah mencapai 62 juta (30,3% dari total penduduk Indonesia).

- 15% dari mereka telah melakukan hubungan seks diluar nikah.

- Hingga September 2005 terdapat 4186 kasus AIDS dan 4065 kasus HIV positif di Indonesia, 46.19% terjadi pada remaja usia 15 – 29 tahun (43,5% terinfeksi melalui hubungan seks yang tidak aman dan 50% terinfeksi melalui penggunaan narkotika dengan jarum suntik).

- Berdasarkan estimasi yang dikeluarkan Badan Narkotika Nasional (BNN) terdapat 650.000 orang pengguna narkotika dengan jarum suntik hingga akhir 2005 ini bila asumsinya 50% tertular HIV maka berarti ada 325.000 orang telah terinfeksi.

- Tidak kurang dari 6% dari generasi muda usia 10 – 14 tahun terpaksa bekerja untuk kelanjutan hidup mereka.

- Diperkirakan terdapat sekitar 270.000 pekerja seks perempuan yang ada di Indonesia, dimana lebih dari 60% adalah remaja perempuan berusia 24 tahun atau kurang, dan 30% berusia 15 tahun atau kurang.

- Dari 6.750 perempuan yang dilacurkan di Malaysia, 62,7% atau sekitar 4.200 perempuan berasal dari Indonesia. Dari jumlah itu, 40% nya berusia di bawah 18 tahun.

- Setiap tahun ada sekitar 2,3 juta kasus aborsi di Indonesia dimana 20% di antaranya adalah aborsi yang dilakukan oleh remaja.

- Paling tidak ada 900.000 perempuan sebagian besar adalah kelompok usia muda, melakukan aborsi tidak aman yang bisa berakibat pada kematian.

Baca juga di arsip blog : masa depan generasi kita, persiapkan remaja, pengakuan dan pemenuhan hak-hak reproduksi dan seksual remaja, memahami hak-hak reproduksi dan seksual remaja.
(Sumber: UNFPA, BKKBN, PKBI)

Tidak ada komentar:

Komentar Kamu :

Comment Box is loading comments...